Bersepeda, Wako Rida Ananda Sambangi Markas Satkamling Tiakar dan Bertemu Madan

Pj. Walikota Payakumbuh Rida Ananda saat melakukan kunjungan ke Satkamling Kelurhahan Tiakar

PAYAKUMBUH – Penjabat (Pj) Walikota Payakumbuh Drs. Rida Ananda, M.Si sambil bersepeda sore sendirian, berliau menyambangi markas Satkamling Rt 1 Rw 2 Kelurahan Tiakar, Selasa sore (30/5/2023), usai Penilaian Satkamling oleh Tim Penilai dari Polres Payakumbuh.

Pada kesempatan tersebut Rida Ananda tidak ditemani ajudan bahkan kepala-kepala OPD yang biasa bersepeda bersama. Beliau sepertinya ingin menyusuri kota Payakumbuh di sore hari untuk menangkap fenomena-fenomena kota.

“Kami sudah biasa bersepeda sendirian. Keluar masuk dari satu kelurahan ke kelurahan lainnya. Bersepeda adalah olah raga yang mengasyikkan. Melalui olah raga ini kami bisa bertemu dengan warga masyarakat di Kota Payakumbuh. Disini banyak kita tangkap aspirasi-aspirasi positif untuk kemajuan kota Payakumbuh,” ujarnya.

Salah satu tempat yang dituju oleh Wako Rida adalah Satkamling Kelurahan Tiakar. Pilihan ini jatuh karena Satkamling Kelurahan Tiakar merupakan salah satu nominator yang ikut dalam ajang perlombaan Satkamling tingkat Polsek/Polsekta dalam wilayah hukum Polres Payakumbuh.

Wako Rida juga mengaku bahwa informasi keaktifan yang luar biasa dari Satkamling Tiakar jauh hari sudah sampai di telinganya. Selain rumah dinas Walikota yang juga berada dalam wilayah Tiakar dan terbilang cukup dekat dengan lokasi Satkamling, kegiatan-kegiatan Satkamling Tiakar menurutnya terekspose dengan baik.

“KIta sudah dapat informasi terkait dengan keaktifan Satkamling ini. Beberapa hari ini sudah ada niat untuk berkunjung kesana sambil bersepeda. Alhamdulillah sore ini niat tersebut sudah tertunai dan bertemu langsung dengan Ketua Satkamling Tiakar,” ujar Rida Ananda.

Di markas Satkamling, Rida banyak bercerita dengan ketua Satkamling Wawan Mardison yang juga merupakan ketua Karang Taruna Tiakar. Kepada ketua Satkamling dirinya memberikan banyak saran dan masukan khsusunya bagaimana pentingnya Satkamling itu sendiri di tengah-tengah masyarakat. Dirinya juga mengucapkan terima kasih atas peran serta aktif Ketua Satkamling untuk menggerakkan warga masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan secara kolektif.

“Menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan adalah tugas kita bersama. Satkamling adalah sarana untuk mewujudkan hal tersebut. Keamanan lingkungan dimulai dari lingkup yang kecil seperti RT sampai di lingkup kota. Bagaimana mungkin kita biacara keamanan dan ketertiban lingkungan kota Payakumbuh, sementara di lingkungan RT nya masih banyak persoalan-persoalan keamanan dan ketertiban yang belum teratasi,” tutur Rida.

Wako Rida Ananda saat bertemu Ramadanus Alias Madan di Posko Satkamling Kelurahan Tiakar

Untuk itu, Rida mengajak kepada seluruh tokoh-tokoh masyarakat setempat untuk turun gunung mengaktifkan kembali Satkamling-Satkamling yang belum aktif, untuk mengajak dan menjadikan gerakan dan kesadaran bersama bahwa Satkamling itu sangat diperlukan untuk menjaga kemanan dan ketertiban ditengah-tengah kehidupan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Rida Ananda juga berkesempatan melihat-lihat ruangan Markas Satkamling Tiakar yang terdiri dari 3 (tiga) ruangan yaitu Palanta, Kantor Satkamling dan Lumbung Satkamling.

“Walau sederhana, ruangan-ruang dan kelengkapannya cukup bagus. Kami memberikan apresiasi atas banyaknya swadaya masyarakat dalam pembangunan Satkamling ini,” ujar Rida.

Sambil berbincang santai, ketua Satkamling Wawan Mardison menceritakan kegiatan-kegiatan Satkamling Tiakar itu sendiri. Wawan menyebutkan bahwa saat ini Satkamling Tiakar terus berbenah. Peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) anggota Satkamling Tiakar juga menjadi skala prioritas. Termasuk pembenahan kesekretariatan dan manajemen ronda yang terus dan akan diperbaiki secara bertahap.

“Kami masih banyak belajar dan menerima masukan-masukan dari Tokoh-tokoh masyarakat agar Satkamling ini berjalan sebagaimana mestinya, tutur Wawan.

Bertemu Ramadanus Alias Madan

Selain berkunjung ke Satkamling Tiakar, ada moment menarik dan tidak disengaja. Wako Rida pada kesempatan kunjungan tersebut bertemu dengan Ramadanus alias Madan (36), salah satu warga Tiakar  yang sempat viral karena tidak ada biaya untuk mengoperasi kaki bekas kecelakaan. Dibawah koordinasi  Pj. Walikota Payakumbuh masalah Madan dapat teratasi dan dapat dilakukan tindakan medis (operasi-red) beberapa waktu lalu di Rumah Sakit Ibnu Sina Payakumbuh.

“Alhamdulillah dalam kunjungan di Satkamling ini kami bisa bertemu dengan Madan. Kami lihat kakinya sudah mulai pulih. Walau masih menggunakan tongkat beliau sudah bisa berjalan. Atas kemajuan kesehatan yang lebih baik ini kami juga turut bahagia,’ kata Wako Rida.

Untuk kasus Madan ini, Rida bercerita, awal mulanya terdapat tokoh masyarakat yang menyampaikan kepada dirinya bahwa terdapat salah seorang warga kurang mampu yang kecelakaan yang butuh bantuan secara medis.

“Dapat kabar dari tokoh masyarakat, secara bersama-sama kami langsung meninjau  untuk melihat kondisi Madan. Untuk sekarang kondisi Madan sudah mulai membaik. Kita ucapkan puji syukur kehadirat  Allah SWT,” tutup Rida. (Ai)

 

 

 

 

Exit mobile version