Berikan Rasa Aman, Polsek Lubuk Baja Laksanakan Pengamanan Unjuk Rasa Aliansi Mahasiswa (PAMPI)

WARTASIBER.COM,Lubuk baja– bertempat di depan Kampus Universitas Ibnu Sina Batam Kec. Lubuk Baja Personel polsek lubuk baja melaksanakan Pengamanan terkait aksi unjuk rasa dari Persatuan Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Indonesia (PAMPI) ke Kantor Bea dan Cukai Batam Kec. Batu Ampar. (24/10/2022)

Kapolsek Lubuk baja Kompol Budi hartono, SIK,MM langsung memimpin apel pengamanan yang dilaksanakan di depan Kampus Universitas Ibnu Sina Batam.

Adapun tuntutan dari Persatuan Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Indonesia (PAMPI) adalah Meminta Direktorat Jendral Bea dan Cukai copot Kepala Bea dan Cukai Kota Batam karena dianggap tidak bertanggungjawab atas aktivitas penyelundupan barang yang terjadi dikawasan FTZ yang beraktivitas di pelabuhan tikus seperti Kampung Tua Punggur, dll.

Dalam unjuk rasa yang dilakukan oleh Persatuan Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Indonesia (PAMPI) dengan menggunakan 2 alat peraga berupa spanduk dan bendera

Pada hari ini Polsek Lubuk baja menurunkan 20 anggota untuk melaksanakan pengamanan acara tersebut agar terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif,”ujar Kapolsek Lubuk baja Kompol Budi Hartono, SIK,MM

Sekira pukul 10.00 WIB, Massa dari Persatuan Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Indonesia (PAMPI) bergerak menuju kantor Bea dan Cukai Batam. Selama kegiatan berlangsung situasi aman dan kondusif.(**/r)

Sumber :Humas Polresta Barelang

Editor :Taufik Chaniago

 

Exit mobile version